Add caption |
Maraknya penggunaan tablet serta smartphone Android menarik berbagai
pihak untuk berkecimpung di dalamnya. Tak terkecuali sebuah perusahaan
supermarket asal Inggris bernama Tesco.
Salah satu raksasa supermarket di Inggris tersebut mengungkapkan
bahwa mereka siap berkecimpung dalam segmen tablet Android. Dalam sebuah
wawancara dengan The Sunday Times, Tesco mengatakan bahwa tablet
tersebut akan ditujukan untuk bersaing dengan beberapa tablet Android
murah yang ada di pasaran.
Pihak Tesco belum megumumkan nama dari tablet Android tersebut. Namun
mereka mengatakan bahwa tablet tersebut akan dilengkapi dengan beberapa
fitur seperti buku, film serta musik. Sebagai pelengkap, terdapat pula
aplikasi banking dan layanan streaming film serta musik online
menggunakan Blinkbox.
Cukup aneh memang untuk sebuah supermarket terjun dalam dunia
teknologi. Namun mereka mengatakan bahwa ingin mencontoh apa yang telah
dilakukan oleh Amazon dengan tablet Kindle Fire miliknya.
beritateknologi.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar