Senin, 22 Juli 2013

Calon Presiden, Elektabilitas Jokowi Di Atas Figur lain

Jokowi
JAKARTA - Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Ikrar Nusa Bhakti mengatakan elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo sebagai calon presiden mengalahkan capres dari kalangan purnawirawan (pensiunan TNI), seperti Prabowo Subianto.

“Hanya Jokowi yang bisa kalahkan calon-calon presiden dari kalangan purnawirawan,” kata Ikrar di Kantor Imparsial Jakarta, Rabu lalu.

Survei LIPI menempatkan Jokowi pada urutan paling atas, sementara Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto berada di urutan kedua.

“Kalau Jokowi tidak masuk dalam pencapresan, hasil survei LIPI menyebutkan Prabowo berada di urutan teratas. Ini berarti, Jokowi mengalahkan calon dari purnawirawan,” katanya menegaskan.

Ikrar mengemukakan bahwa semua partai politik, termasuk Partai Demokrat menginginkan Jokowi sebagai capres yang diusungnya.

Sumber : idmanado.co

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Jokowi memang lg ngetrend abisss....!!!